Blogger Palsu, Menipu demi Uang!

1 komentar
Sekarang saya tanya tentang halnya seorang blogger. Menurutmu.. blogger yang baik itu seperti apa sih ? apa dia kayak saya yang melulu curhat, bikin enek, bikin sumpek dan bikin males ngebaca soalnya topiknya itu itu mulu, kalo enggak mulu itu itu aja. Hah... yang jelas, blogger seperti saya, bukanlah seorang blogger penipu!

Kenapa saya bilang Blogger palsu, mereka yang memberi/mengecewakan pengunjung yang berharap banyak dari blognya untuk menemukan informasi yang real, informasi yang benar dan bukan Hoax. Setelah sekian lama saya sama sekali enggak pernah komentar tentang Blogger matre yang ngawurnya bikin kesel dan udah tutup mata dengan yang namanya halal haram.

“Dan ketahuilah, bahwa hartamu dan anak-anakmu itu hanya sebagai cobaan dan sesungguhnya di sisi Allah-lah pahala yang besar.” (QS Al-Anfaal [8] : 28).
Dimanapun tempat kita mencari rezeki, mencari nafkah, berikhtiar mencari rezeki Allah, sudah sebaiknya kita mencari dengan jalan yang baik lagi halal. Sebanyak apapun kekayaan yang kita miliki kalau sudah dari jalan yang tidak diridhoi Allah, insyaAllah kita tidak akan pernah tau kemana uang-uang itu mengalir, kita tidak tahu kemana mereka pergi dan kemana jalannya. mereka hilang tak nyata.

Sebenernya saya tadi tu kesel, nyari link download film 5 cm, eh malah dapet link di puter-puterin yang akhirnya balik ke postingannya sendiri. Memang sih saya tau itu link cuma link ke iklan, dan saya pengen tahu, larinya kemana link tersebut. Ciri blogger yang gak punya kwalitas itu, tulisan yang sedikit, iklannya banyak, isinya enggak jelas, muter-muter gak tau kemana dan isi postingan keyword semua, menurutku tuh. Sebenernya gak ada salahnya kan kita memulai kebaikan itu dari diri sendiri, hem.. iya kan >_<.
Husnul Khotimah
Seorang ibu yang senang menulis tentang motivasi diri, parenting dan juga tentang kehidupan sehari-hari di Jombloku. Semoga blog ini bisa membawa manfaat buat kita semua.

Related Posts

1 komentar

  1. Saya sangat setuju...bloger sejati adalah yang menjadi dirinya sendiri tanpa harus merugikan orang lain.

    BalasHapus

Posting Komentar